muchad https://muchad.com Mukhlish Fuadi Thu, 20 Feb 2020 05:40:51 +0000 en-US hourly 1 Media Pembelajaran https://muchad.com/media-pembelajaran/ https://muchad.com/media-pembelajaran/#respond Tue, 10 Dec 2019 11:21:40 +0000 https://muchad.com/?p=2539 Read more »]]> IT hadir untuk memudahkan bukan untuk menyulitkan. Bila menyulitkan, berarti ada yang perlu dievaluasi kembali. IT dapat dimanfaatkan di berbagai bidang, diantaranya sebagai media pembelajaran. Di tulisan kali ini muchad berbagi materi Media Pembelajaran Berbasis IT yang telah beberapa kali muchad presentasikan di berbagai kegiatan yang diselenggarakan oleh Direktorat KSKK Madrasah. Semoga materi berikut juga bermanfaat untuk para pembaca sekalian, menjadikan belajar semakin menyenangkan dan dapat turut meningkatkan mutu pendidikan di negara kita.

Berikut untuk slide materinya:

Slide Media Pembelajaran Berbasis IT

Berikut link bot Telegram di materi pertama (Bot)

Muadzin Bot (Bot Jadwal Sholat dan pengingat waktu sholat)

t.me/muadzinbot

Bacakubot (Bot untuk ekstrak teks dari gambar atau foto)

t.me/bacakubot

Bot-bot tersebut muchad develop di saat senggang. Saat ini Bot Telegram telah dimanfaatkan di berbagai bidang, muchad menjumpai ada juga workshop tentang pembuatan bot Telegram sebagai media pembelajaran. Untuk bagaimana cara membuat bot Telegram, semoga muchad ke depan ada kesempatan untuk membahasnya.

Berikut link contoh aplikasi pada materi kedua (Apps)

Photomath

Periodic Table 2020

Anatomy Learning

Physics Pro 2020

Aplikasi-aplikasi tersebut hanyalah contoh, silakan gunakan aplikasi lain yang paling mudah dan sesuai dengan kebutuhan teman-teman.

Berikut link contoh aplikasi Augmented Reality beserta link download kartu pada materi ketiga (Virtual)

Aplikasi Space 4D+

Flashcard Space 4D+

Aplikasi Humanoid 4D+

Flashcard Humanoid 4D+

Aplikasi tersebut hanyalah contoh, teman-teman bisa mencari aplikasi lain yang lebih sesuai. Semoga berikutnya muchad berkesempatan untuk membahas tentang bagaimana membuat augmented reality sendiri.

Di slide sebelum akhir, muchad menambahkan tentang peta ilmu yang disusun oleh Dominic Walliman. Semoga membantu untuk mempermudah belajar, bisa juga dicetak untuk digunakan di sekolah atau madrasah.

Peta Ilmu

Terimakasih sekali atas kepercayaan dari Direktorat KSKK Madrasah dan terimakasih juga ke seluruh tim yang mensupport kegiatan-kegiatan ini, termasuk Tim PTIPD yang luar biasa. Mohon maaf teman-teman bila ada yang kurang, sebagian besar penyusunan materi-materi ini muchad susun di ruang tunggu bandara sebagiannya sambil riwa-riwi menuntaskan pekerjaan di kantor. Terimakasih semoga bermanfaat.

]]>
https://muchad.com/media-pembelajaran/feed/ 0
Code For Fun https://muchad.com/code-for-fun/ https://muchad.com/code-for-fun/#respond Sat, 18 May 2019 02:07:17 +0000 https://muchad.com/?p=2520 Read more »]]> Kemarin baru saja muchad diminta membuat coding sederhana dalam tempo waktu yang telah ditentukan. Nah sebelum muchad hapus coding-nya di laptop, muchad taruh aja di muchad.com. Sangat sederhana memang, tapi Alhamdulillah sudah sangat memuaskan bagi si peminta kemarin. Semoga bermanfaat.

Coding yang pertama berikut tentang input angka, menghitung yang duplikat, lalu mensortirnya dan menampilkan hasil serta menyimpan hasilnya di file.

 

Coding yang kedua membuat CRUD (Create, Read, Update, Delete) sederhana yang terhubung ke database: “uji” dan tabel: “pegawai” yang berisi field: id (int, auto-increment); nomor (varchar); nama (varchar).

Karena mungkin sudah menjadi SOP, akhirnya muchad juga harus memenuhi permintaan di atas. Semoga ke depan ada mekanisme berdasarkan portofolio, agar ga perlu coding-coding sederhana gitu lagi..karena portofolio-portofolio kita kan sudah berkali-kali jauh lebih ribet dari yang diminta di atas. Happy coding teman-teman…

]]>
https://muchad.com/code-for-fun/feed/ 0
Jadwal Imsakiyah 2019 https://muchad.com/jadwal-imsakiyah-2019/ https://muchad.com/jadwal-imsakiyah-2019/#respond Sun, 05 May 2019 15:02:30 +0000 https://muchad.com/?p=2517 Read more »]]> Alhamdulillah bisa berbagi hal istimewa di bulan Ramadhan tahun 2019 ini. Alhamdulillah muchad telah membuat bot untuk memudahkan teman-teman semua untuk akses jadwal sholat dan imsakiyah tahun 2019 ini dan tahun-tahun berikutnya dengan nama MUADZIN Bot. Jadwal sholat dan jadwal imsakiyah ini tidak hanya untuk wilayah di Indonesia tapi juga dunia, berkat permintaan dari teman-teman di Taiwan. MUADZIN Bot yang semula hanya untuk wilayah-wilayah di Indonesia, berkat dorongan teman-teman Alhamdulillah kini bisa digunakan untuk di berbagai negara. Hari gini udah ga zaman tempel-tempel kertas jadwal imsak lagi, langsung aja akses:

t.me/muadzinbot

Pamflet MUADZIN Bot

 

]]>
https://muchad.com/jadwal-imsakiyah-2019/feed/ 0
Telegram Bot https://muchad.com/telegram-bot/ https://muchad.com/telegram-bot/#comments Thu, 02 May 2019 07:44:22 +0000 https://muchad.com/?p=2500 Read more »]]> Kehadiran Telegram Bot sangat memudahkan untuk muchad, karena hanya dalam beberapa baris coding dapat menghadirkan fitur-fitur esensial yang dibutuhkan pengguna. Pengguna pun tidak perlu install aplikasi lagi, cukup menggunakan Telegram yang dapat diakses melalui berbagai perangkat baik mobile maupun desktop.

Sejauh ini fitur-fitur yang tersedia sudah cukup memenuhi kebutuhan muchad, mungkin kendalanya saat ini adalah belum banyak orang yang aware dengan Telegram. Dan..kendala masa depannya adalah andai Telegram bubar, bubar juga bot-bot ini karena bergantung sepenuhnya ke Telegram. Tapi menurut muchad, masa depan Telegram masih sangat cerah dan konsisten dengan misinya. Atas pertimbangan itu, muchad develop beberapa bot sederhana berikut:

t.me/muchadbot
User: Publik
Fitur: Profil singkat muchad

t.me/muadzinbot
User: Publik
Fitur:
– Penghitungan waktu sholat sesuai lokasi pengguna
– Notifikasi setiap masuk waktu sholat
– Dapat join grup Telegram

t.me/updrivebot
User: Publik
Fitur: Unggah file ke Google Drive via Telegram, browser dan service.
* Dalam proses pengembangan, tapi telah bisa dimanfaatkan.

t.me/idstickerbot
User: Publik
Fitur: Memperoleh ID sticker di Telegram (Sangat membantu bagi developer bot Telegram)

t.me/siperformabot
User: Dosen dan Pegawai di salah satu universitas negeri
Fitur:
– Cek gaji, remunerasi, dan honor-honor lain;
– Notifikasi honor masuk;
– Rekapitulasi pendapatan bulanan dan tahunan.

t.me/ptipdbot
User: Tim IT di salah satu universitas negeri
Fitur:
– Pencatat kegiatan harian personel tim;
– Pencatat request beserta progress penyelesainnya;
– Notifikasi request masuk ke penanggungjawabnya;
– Pencatat surat masuk dan keluar;
– Pencatat penggunaan mobil dinas;
– Otomatis unggah berkas ke Google Drive;
– Rekap dan laporan;

Bot-bot tersebut sudah sangat bermanfaat untuk banyak orang, semoga bermanfaat juga untuk teman-teman yang membaca tulisan ini. Terimakasih teman-teman, terimakasih Telegram.

]]>
https://muchad.com/telegram-bot/feed/ 7
MUADZIN Bot https://muchad.com/muadzinbot/ https://muchad.com/muadzinbot/#comments Sun, 28 Apr 2019 09:30:04 +0000 https://muchad.com/?p=2488 Read more »]]> Menulis lagi.. setelah break beberapa tahun. Di tulisan ini muchad pengen cerita tentang kisah dibalik kehadiran MUADZIN bot, sebuah bot Telegram yang akan membantu kita untuk melihat jadwal sholat dan sekaligus sebagai pengingat waktu masuk sholat. Bagi pembaca yang belum bergabung, dapat mencobanya dengan klik link berikut:

t.me/muadzinbot

MUADZIN Bot ini bukan Telegram bot pertama yang muchad bangun, sudah ada beberapa bot sebelumnya, list-nya dapat dilihat di muchad.com/telegram-bot

Kehadiran MUADZIN Bot sebenarnya muchad niatkan hanya untuk penggunaan pribadi, karena memang muchad merasa sangat membutuhkannya. Ini akibat di perumahan muchad saat ini, kadangkala suara adzan tidak terlalu terdengar dari rumah. Begitu pula saat muchad bepergian ke luar kota, sering mengalami kesulitan terkait informasi waktu masuk sholat karena seringkali suara adzan tidak terdengar hingga ke tempat acara.

Selama ini untuk mengatasi hal tersebut biasanya muchad mengakses melalui browser dan mengetik “jadwal sholat” diikuti dengan nama kota tempat muchad berada saat itu. Dan selalu seperti itu…sangat tidak praktis, karena harus buka browser, saat ketemu websitenya masih harus scroll-scroll ke tanggal yang sesuai, tampilan yang tidak responsif di HP, ditambah lagi ada iklannya.

Mungkin ada yang bertanya, kenapa tidak install aplikasi di HP aja? Kan banyak tu aplikasi seperti itu? muchad tidak suka dengan terlalu bejibun aplikasi, tidak suka juga dengan aplikasi yang berat dan memberi terlalu banyak fitur yang tidak kita butuhkan. Kebutuhan muchad hanya sederhana, jadwal sholat hari ini dan notifikasi seperlunya..itu aja. Mudah dan sederhana.

Bertahun-tahun menjalani cek jadwal sholat melalui browser, hingga akhirnya pada awal bulan ini..muchad kepikiran. Jadwal waktu sholat di browser yang muchad gunakan selama ini (biasanya muchad klik aja yang muncul teratas di Google), siapa yang bikin ya?

Hasil pencarian: “jadwal sholat” di Google

Apakah Kementerian Agama dan ormas-ormas besar di Indonesia seperti NU dan Muhammadiyah menyediakan jadwal waktu sholat secara online juga? Secara, ini penting lho untuk kemudahan umat.

Setelah googling, muchad menemukan bahwa Kementerian Agama juga menyediakan jadwal sholat bahkan tersedia juga widget-nya tapi sayang untuk akses lintas kota agak susah, dan seringkali website tersebut mengalamai gangguan. Semisal seperti gambar dibawah ini, pilihan dropdown-nya ketika diklik tidak muncul pilihan lengkapnya.

Website Bimas Islam Kemenag

Teman-teman bisa mencobanya dengan mengunjungi Bimas Islam Kemenag di https://bimasislam.kemenag.go.id/jadwalshalat.

Untuk ormas NU (Nahdlatul Ulama), muchad menemukan fasilitas informasi jadwal sholat di website http://falakiyah.nu.or.id/JadwalWaktuShalat.aspx. Bagus, dan bahkan ada menu untuk memunculkan juga cara penghitungannya, hanya saja kurang praktis karena harus pilih kota dulu, submit, dan menunggu loading penghitungan. Dan saat muchad menulis tulisan ini, website tersebut sedang down hiks…

Website Falakiyah NU

Untuk ormas Muhammadiyah, muchad belum menemukannya. Barangkali teman-teman ada yang tahu, bisa berbagi informasi melalui kolom komentar.

Setelah membandingkan dari ketiga penyedia tersebut yakni yang muncul teratas di Google, Bimas Islam Kemenag, dan NU, kurang lebih jadwal waktu sholat yang disajikan sama. Memang kadang ada sedikit perbedaan di waktu sholat tertentu. Tapi dari ketiganya, secara kemudahan akses masih kurang. Akhirnya muchad mencoba membuat sendiri, yang sederhana saja karena untuk digunakan pribadi.

Keputusan jatuh ke Bot Telegram, karena kebetulan di hari-hari tersebut sedang banyak ide untuk mengembangkan bot-bot sederhana yang memudahkan kebutuhan muchad sendiri secara pribadi. Pastinya lebih praktis juga, karena muchad sekeluarga selama ini sudah terbiasa menggunakan Telegram. Pengerjaan MUADZIN Bot ini sebenarnya cukup singkat, beberapa hari membuat konsepnya di sela-sela rapat atau saat nonton tv.

Pengembangan Muadzin Bot di sela rapat

 

Untuk coding-nya sendiri, hanya semalam tepatnya pada tanggal 16 April 2019, saat menjelang libur pemilu. Coding sampai menjelang pagi dan alhamdulillah selesai, tinggal memperbaiki sedikit bug di hari-hari berikutnya. muchad gunakan sendiri, hingga akhirnya ketahuan oleh keluarga dan minta supaya bisa menggunakan bot itu juga. Setelah sehari keluarga pake bot itu, reaksinya sangat luar biasa…berkali-kali memuji karena sangat terbantu sekali dan semakin rajin sholatnya.

Karena dorongan tersebut, bismillah…semoga bot ini bisa bermanfaat untuk lebih banyak orang. Secara coding tidak ada perubahan signifikan, jadi tidak perlu lembur coding lagi. Di sisi server insyaAllah juga aman karena dari awal muchad telah menggunakan cloud yang berbasis di Singapura untuk bot ini. Terimakasih untuk kakakku, yang sudah bantu joinan untuk pembiayaan server.

Karena ditujukan untuk orang banyak, maka langkah selanjutnya adalah mempercantik bot yakni dengan membuat desain-desain gambar pendukung dan redaksi kata-kata. Untuk desain alhamdulillah kali ini bisa dibantu oleh Mas Faid, jadi muchad ga harus desain sendiri lagi seperti pengembangan aplikasi-aplikasi sebelumnya, muchad tinggal bikin konsep aja. Untuk redaksi kata-kata alhamdulillah dibantu oleh Mb Imey.

Selain gambar pendukung di bot, Mas Faid juga membuat gambar yang menarik untuk promo.

Pamflet MUADZIN Bot

Di masa desain tersebut, beberapa teman sudah menggunakan dan alhamdulillah responnya positif.
Pada tanggal 26 April 2019, secara resmi kita publikasi desain promo MUADZIN Bot. Dan alhamdulillah dalam tempo 24 jam telah terdaftar lebih dari 250 pengguna, benar-benar di luar bayangan muchad. Saat muchad menulis ini, yang belum genap 2 hari..lebih dari 400 pengguna telah bergabung. Terimakasih sekali untuk teman-teman semua yang telah membantu share, semoga menjadi amal jariyah, jazakumullah khoiron.

Telegram Bot: MUADZIN Bot

Semoga bot ini bisa bermanfaat buat teman-teman semua, bila ada hal yang kurang di MUADZIN Bot silakan sampaikan ke muchad, semoga muchad bisa segera memperbaiki. Terimakasih sekali teman-teman semua.

]]>
https://muchad.com/muadzinbot/feed/ 14
Hello world! https://muchad.com/hello-world/ https://muchad.com/hello-world/#respond Sat, 22 Sep 2018 22:33:31 +0000 http://159.65.10.84/?p=1 Welcome to WordPress. This is your first post. Edit or delete it, then start writing!

]]>
https://muchad.com/hello-world/feed/ 0
Berawal dari Konsep https://muchad.com/berawal-dari-konsep/ https://muchad.com/berawal-dari-konsep/#comments Mon, 14 Nov 2016 09:40:52 +0000 http://muchad.com/?p=2411 Read more »]]> Tidak semua karya yang kita temui di dunia ini berawal dari konsep, ada sebagian yang ditemukan atau diciptakan melalui ketidaksengajaan, misalnya penemuan ban karet (ingat saat SMP baca ensiklopedi hehe). Begitu pula karya-karya muchad, sebagian berawal dari inspirasi yang tiba-tiba datang dan langsung mewujudkannya sebagian lagi memang direncanakan dan di konsep dengan matang. Manakah yang lebih baik? Menurut muchad yang lebih baik ya yang memiliki output dan impact terbaik, karena yang dikonsep dengan baik pun kadang hasilnya tidak sesuai ekspektasi. Terlepas dari proses dan hasil yang terbaik, berkarya itu merupakan sebuah poin yang lebih baik dari pada tidak berkarya, iya kan? hehe. Berkarya tidak harus selalu di bidang yang kita geluti, bila perlu di bidang yang tidak pernah disangka oleh orang lain. Karya muchad yang nyeleneh sih misalnya berkarya: play muchad.
Dalam dunia pemrograman atau coding, muchad seringkali membangun aplikasi dari fenomena yang ada. Misal saat melihat suatu masalah yang masih diselesaikan secara manual dan itu berulang-ulang, muchad tu jadi greget untuk bikin aplikasinya. Misalnya aplikasi BKD (Beban Kinerja Dosen). Pada tahun 2014 muchad melihat para dosen setiap semester berkewajiban mengisi aplikasi BKD yang berbasis MS Access. Nah itu kan aplikasi rutin dan history-nya sangat penting bagi dosen kenapa tidak dibikin aplikasi yang bisa memudahkan user untuk mengisi maupun menampung seluruh history-nya. Akhirnya muchad bikin deh konsep aplikasi iseng nan sederhana untuk mengakomodir itu. Kenapa iseng? Ya karena muchad tidak memiliki kepentingan apa pun terkait aplikasi tersebut, apalagi kewajiban untuk mengisinya hoho. Karena tidak ada value apa pun untuk muchad ya coding-nya ya sebatas konsep aja lalu muchad stop, dan mengerjakan aplikasi-aplikasi lain yang memiliki value untuk muchad yang memang banyak banget dan seringkali hingga muchad tolak karena keterbatasan fisik dan waktu muchad.
bkd2.jpg

Tampilan BKD Online


 
BKD Online (Data uji coba)

BKD Online (Data uji coba)


 
bkd5.jpg

BKD Online on mobile device


 
Nah karena ada beberapa teman yang tertarik dengan konsep aplikasi BKD yang pernah muchad kembangkan berbasis web akhirnya muchad upload deh. Untuk BKD online ini muchad kembangkan menggunakan PHP dan MySQL. Untuk konsep BKD Online yang pernah muchad buat secara iseng bisa di download di link berikut:
BKD Online (Konsep) (11399 downloads)
Untuk merubah koneksi cukup ubah di file berikut:

File tersebut digunakan saat pemilihan asesor di menu Edit Identitas. Bagi yang ingin dukung pengembangan aplikasi tersebut di git silakan fork muchad.
 
Konsep ala muchad
Untuk membuat konsep, seringkali  muchad membuat oret-oretan terlebih dahulu di atas kertas, baik desain, mekanisme aplikasi hingga algoritma. Misalnya saat ini muchad mengembangkan aplikasi keuangan untuk memudahkan teman-teman di Bagian Perencanaan dan Bagian Keuangan yang biasanya masih manual menggunakan Excel atau aplikasi dari pemerintah seperti RKAKL dan kawan-kawannya. Setelah mendengar keluhan, kebutuhan dan keinginan klien, muchad membuat konsep seperti ini:
photo_2016-09-15_10-48-59.jpg

Konsep Sivera


 
Biasanya muchad tidak membutuhkan waktu khusus untuk membuat oret-oretan seperti di atas, seringkali malah membuatnya di sela-sela kegiatan misal saat rapat atau saat di ruang tunggu bandara. Nah, hasil dari oret-oretan di atas seperti ini:
Sistem Verifikasi Anggaran

Sistem Verifikasi Anggaran (data uji coba)


 
sivera2.jpg

Sistem Verifikasi Anggaran – Graphic info (data uji coba)


 
sivera3.jpg

Sistem Verifikasi Anggaran on mobile device (data uji coba)


 
Aplikasi yang muchad beri nama Sivera (Sistem Verifikasi Anggaran) ini dapat menampilkan data anggaran beserta realisasi dan statistiknya. Nah data anggaran kan banyak tu, akhirnya muchad kembangkan menggunakan grid sehingga aplikasi tetap cepat dan smooth baik saat ditampilkan maupun saat diedit. Aplikasi ini sudah muchad uji menggunakan data keseluruhan satker (tidak cuma satu lembaga atau unit tapi keseluruhan) dan hasilnya sangat memuaskan, untuk data anggaran seluruh satker yang berjumlah lebih dari 6000 baris beserta proses perhitungannya, aplikasi ini dapat menampilkan kurang dari 3 detik, dan untuk proses live edit dan kalkulasi data yang berubah ke baris lain yang terkait hanya butuh waktu kurang dari 0.1 detik.
Kenapa bisa cepat? Ya, muchad sudah tiga kali membangun dari nol algoritmanya dalam rangka mencapai titik seoptimal mungkin. Proses yang cepat tadi itu pun sudah termasuk mencatat history perubahannya juga, sehingga saat edit anggaran para user tidak saling menyalahkan bila ada perbedaan atau kesalahan. Aplikasi tersebut masih proses, fitur yang akan muchad kembangkan adalah impor data dari aplikasi pemerintah: RKAKL. Bila sudah selesai dan mungkin bila longgar muchad akan tunjukkan seluruh fitur aplikasinya, dan bila ada teman-teman tertarik dengan aplikasi tersebut bisa langsung kontak muchad. Terimakasih, have a nice day and enjoy the day with listening my songs..

]]>
https://muchad.com/berawal-dari-konsep/feed/ 1
Persepsi dan Konteks https://muchad.com/persepsi-dan-konteks/ https://muchad.com/persepsi-dan-konteks/#respond Thu, 20 Oct 2016 03:59:46 +0000 http://muchad.com/?p=2402 Read more »]]> Beberapa hari yang lalu (bukan waktu sebenarnya hehe), ada pemateri yang hadir ke kantor muchad (kalo ini cerita sebenarnya hehe). Pemateri ini hadir untuk mengajak brainstorming (ya begitulah bahasa yang dia pakai) muchad dan kawan-kawan, dengan tema “manajemen”. Pemateri menyampaikan banyak hal terkait kondisi dan berbagai kemungkinan kondisi di lingkungan kerja hingga membahas topik persepsi. Seperti biasa, bila membahas topik persepsi sudah bisa dipastikan, pemateri akan menganjurkan melihat “sesuatu” dari banyak persepsi, bukan hanya dari satu persepsi. Materi berlanjut, hingga bersilakan bertanya.
 
muchad mengajukan pertanyaan, beberapa pertanyaan tepatnya. Hingga sampai di sebuah pertanyaan, yang jawaban pematerinya agak aneh. Kenapa aneh? muchad bertanya yang inti pertanyaannya begini: “Pak, saat kami mengajari pegawai kami “cara bekerja” yang tepat, dan ketika pegawai tersebut sudah mampu “bekerja yang tepat”, dia keluar dari perusahaan dan mendirikan perusahaan sendiri. Nah, Bapak kan jam terbangnya sudah tinggi, menurut Bapak, bagaimana mengelola manajemen yang baik agar tidak terjadi hal yang demikian?
Dia menjawab: “Kenapa kamu jadi susah? Mestinya kamu bersyukur sudah berhasil membantu orang lain untuk lebih sukses, kalau kamu tidak bisa demikian itu sama artinya kamu tidak meyakini Laa Ilaha Illallah.”
Oh God, this is about mgmt alias management, not about Islamic studies…
muchad menimpali: “Lho Pak, pertemuan kita kan tentang manajemen, bukan spiritual. Ini kan konteksnya manajemen”.
Di papan tulis saat itu juga masih tertulis dengan jelas, tulisan pemateri: MGMT.
Pemateri menjawab: “Kamu mestinya bisa merubah persepsimu, saya stop di sini ya…ini bila dilanjutkan akan panjang”.
Kalo jawaban spiritual sih, teman-teman di sini sudah pada mafhum. Hari tersebut kan belajar tentang manajemen dan juga persepsi, kok malah pemateri menjustifikasi seseorang hanya dari satu persepsi (persepsi agama versi pemateri), padahal sebelumnya dia sudah menjelaskan panjang lebar bagaimana pentingnya melihat “sesuatu” dari banyak persepsi. Dan sayangnya waktu itu dia sudah men-stop dan waktu sudah mulai larut (sudah melampaui jam pulang), jadi muchad tidak bisa melanjutkan pertanyaan. Sudah jelas konteksnya “manajemen”, kan tentunya bisa dijawab dengan bahasa manajemen, kan di manajemen ada tu recruitment, selection and retain. Retain ini kan tentang mempertahankan SDM agar tidak kabur, bila pemateri punya pengalaman tentang ini kan mestinya ini yang di-share bukan malah menjustifikasi spiritual seseorang. Andai diberi kesempatan melanjutkan pertanyaan, muchad akan bertanya begini:
“Pak, andai Bapak menjadi investor di perusahaan kami, dan ketika Bapak bertanya terkait masalah pegawai seperti itu tadi (setelah mampu pada kabur), dan kami menjawab seperti jawaban Bapak tadi, bagaimana respon Bapak?”
Bisa-bisa para investor sembelih kami tuh hoho.
Oot dikit, teman-teman pernah ga di suatu pertemuan entah di kelas bersama dosen atau guru atau dengan motivator atau pemateri, kemudian ada teman kita sebut saja si-A mengajukan pertanyaan atau pernyataan. Nah setelah si-A mengajukan pertanyaan atau pernyataan tersebut, si dosen atau pemateri menjawab dengan persepsi si pemateri. Nah si pemateri menjawab atau merespon si A dengan jawaban yang menyalahkan si A bahkan ada kecenderungan memberi stigma (cap buruk) ke A, dan saat itu kita sebagai pendengar hanya menyetujui pendapat si pemateri. Dalam pikiran kita: “betul tu apa yang dibilang pemateri”. Tapi beberapa saat atau hari kemudian, pikiran atau keadaan kita berada pada posisi atau kondisi yang menyatakan bahwa pendapat si pemateri tidak sepenuhnya benar. Dalam pikiran kita: “Si A ga sepenuhnya salah kok, pendapat pemateri itu juga tidak sepenuhnya benar karena bila gini gimana, bila gitu gimana…”. Pernah ga ngalami gitu?
Nah kadang pikiran kita bisa merespon saat itu juga, tapi kadang butuh waktu atau butuh informasi lain atau bahkan butuh kondisi tertentu agar pikiran lebih terbuka sehingga bisa mengolahnya dengan baik dan berbuah sebuah kesimpulan atau jawaban atau argumen.
Bila ingin menjadi orang yang kritis, tentu yang baik adalah kita bisa merespon saat itu juga…karena bila kita terlalu lama untuk memperoleh argumen yang sesuai, bisa-bisa sesi tanya jawab sudah ditutup atau bahkan acara sudah berakhir hehe. Nah untuk bisa merespon dengan cepat dan tepat tentu bukan hal mudah, kalo tanya muchad gimana caranya agar bisa merespon dengan cepat dan tepat, muchad sendiri tidak bisa menjawab, tapi satu hal: kita tentu bisa melatihnya. Lha latihannya gimana? Mungkin ikutan lomba debat ya haha, muchad ga tahu sih karena muchad sendiri mungkin belum masuk kategori respon cepat, monggo deh latihan sendiri-sendiri.
 
Kembali ke cerita awal, tentang si pemateri di kantor muchad. Diambil hikmahnya aja sih, kalo tidak ada kejadian demikian mungkin muchad juga ga akan menulis ini. Berkat ada kejadian gini muchad jadi geregetan buat nulis hehe dan jadi ingat kejadian-kejadian di masa lalu saat kita “selalu membenarkan” dan berpikir bahwa apa yang disampaikan pemateri atau guru atau dosen adalah yang “paling benar”. Padahal seiring waktu, seiring informasi dan wawasan serta pengalaman yang kita miliki ternyata jawaban mereka terkadang tidak sepenuhnya benar dan bahkan sebagian teman-teman kita berhasil membuktikan bahwa jawaban-jawaban itu adalah salah. Salut untuk teman-teman yang berhasil membuktikan dirinya dan tidak terkungkung oleh pendapat orang lain.
Satu hal mungkin, sepintar dan seluas apa pun wawasan kita alangkah baiknya jangan sampai sombong dan merasa yang paling benar (tidak mau dikoreksi) apalagi berani hingga menjustifikasi surga atau neraka seseorang.
Sekedar bercanda: andai si pemateri tadi mengisi materi lagi di kantor, dan memberi sesi tanya jawab, dan bertanya: “muchad ga tanya?”, mungkin muchad jawab: “ga deh Pak, ntar saya masuk neraka lagi hehe”.
Tulisan ini hanya dari persepsi muchad, dan tentu saja tak terlepas dari subyektifitas muchad so silakan teman-teman menyatakan pendapatnya masing-masing… Ya Allah, guide us to the straight path.

]]>
https://muchad.com/persepsi-dan-konteks/feed/ 0
Teaser All New Honda CBR250RR https://muchad.com/teaser-new-honda-cbr250rr/ https://muchad.com/teaser-new-honda-cbr250rr/#comments Mon, 25 Jul 2016 13:38:03 +0000 http://muchad.com/?p=2382 Read more »]]> Keren…jadi pengen..
Ini ni penampakan fotonya..
The 2017 Honda CBR250RR - Courtesy of Honda Indonesia

The 2017 Honda CBR250RR – Courtesy of Honda Indonesia


 
The 2017 Honda CBR250RR - Courtesy of Honda Indonesia

The 2017 Honda CBR250RR – Courtesy of Honda Indonesia


 
The 2017 Honda CBR250RR - Courtesy of Honda Indonesia

The 2017 Honda CBR250RR – Courtesy of Honda Indonesia


The 2017 Honda CBR250RR - Courtesy of Honda Indonesia

The 2017 Honda CBR250RR – Courtesy of Honda Indonesia


Berikut detail spesifikasi All New Honda CBR250RR yang muchad kutip dari otomania.com
Dimensi
Length x Width x Height 2.060 x 724 x 1.098 mm
Wheel Base : 1.389 mm
Ground Clearance : 145 mm
Seat Height : 790 mm
Fuel Tank Capacity : 14.5 liter
Mesin
Engine Type : 4-Stroke, 8-Valve, Parallel Twin Cylinder
Displacement : 249.7 cc
Cooling System : Liquid Cooled With Auto Electric Fan
Fuel Supply : System PGM-FI
Throttle System : Throttle-By-Wire System with Accelerator Position Sensor
Bore x Stroke : 62.0 x 41.4 mm
Valve In Diameter : 24.5 mm
Valve x Diameter : 21 mm
Throttle Body Size : 32 mm
Compression Ratio : 11.5 : 1
Transmission : Manual 6 Speed
Gear Shift Pattern : 1-N-2-3-4-5-6
Starting System : Electric Starter
Clutch System : Multiplate Wet Clutch with Coil Spring
Lubricant Type : Wet (Pressing and Spray)
Oil Capacity : 1.9 L (Exchange)
Kaki-Kaki
Frame Type : Truss Frame
Front Tire Size : 110/70 – 17 54S (Tubeless)
Rear Tire Size : 140/70 – 17 66S (Tubeless)
Front Brake Type : Hydraulic Disc, Dual Piston (STD Type & ABS Type)
Rear Brake Type : Hydraulic Disc, Single Piston (STD Type & ABS Type)
Front Suspension : Inverted Telescopic Front Suspension
Rear Suspension : Aluminum Swing Arm (5 Adjustable Mono Suspension with Pro-Link System)
Elektronik
Ignitio Type : Full Transisterized
Battery : MF 12V – 7Ah
Spark Plug Type : NGK SILMAR8C-9 (Iridium Spark Plug)
 

]]>
https://muchad.com/teaser-new-honda-cbr250rr/feed/ 2
Jadwal TV Euro 16 Besar https://muchad.com/jadwal-tv-euro-16-besar/ https://muchad.com/jadwal-tv-euro-16-besar/#respond Thu, 23 Jun 2016 09:57:36 +0000 http://muchad.com/?p=2373 Read more »]]> Pertandingan Euro 2016 sangat seru, muchad semalam sangat menikmati saat pertandingan Hungaria vs Portugal, seru abis. Nah berikut jadwal tv Euro 2016 babak 16 besar. Semoga bermanfaat.
 
16 Besar Euro 2016

16 Besar Euro 2016


 
Berikut jadwal siaran TV pertandingan babak 16-besar Euro 2016 (WIB):
SABTU (25/6)
Swiss vs Polandia – Live RCTI pukul 20.00 WIB
Wales vs Irlandia Utara – Live RCTI pukul 23.00 WIB
MINGGU (26/6)
Kroasia vs Portugal – Live RCTI pukul 02.00 WIB
Prancis vs Rep. Irlandia – Live RCTI pukul 20.00 WIB
Jerman vs Slovakia – Live RCTI pukul 23.00 WIB
SENIN (27/6)
Hongaria vs Belgia – Live RCTI pukul 02.00 WIB
Italia vs Spanyol – Live RCTI pukul 23.00 WIB
SELASA (28/6)
Inggris vs Islandia – Live RCTI pukul 02.00 WIB

]]>
https://muchad.com/jadwal-tv-euro-16-besar/feed/ 0